Friday 18 January 2013

Panduan Praktis Pemberian Makanan Sehat, Lezat, dan Tepat Bagi Anak dengan Autis

Sinopsis

Anak dengan Autistic Spectrum Disorder adalah anak yang memiliki keterbatasan dalam berkomunikasi, berinteraksi, dan berimajinasi. Mereka sebenarnya anak istimewa yang punya segudang bakat layaknya anak-anak normal lainnya. Sayang karena kekurangmampuan mereka dalam menjalin interaksi dengan orang lain, mereka seolah menjadi tak terpedulikan dan hidup terkungkung dalam dunianya sendiri. Padahal dengan perlakuan khusus anak dengan autis dapat tumbuh meraih cita-citanya setinggi bintang.

Berbagai penelitian telah dilakukan untuk mencari penyebab, melakukan deteksi dini, dan mencari strategi penyembuhan anak dengan autis. Buku ini menampilkan salah satu strategi yang sering digunakan untuk merawat dan meringankan gejala autis, yaitu terapi pangan.

Buku ini disusun terutama untuk membantu keluarga yang hidup bersama anak dengan autis dapat menghidangkan suguhan makanan lezat bagi mereka tanpa harus membahayakan kesehatannya. Panduan penyajian dalam buku ini dibuat sedemikian praktis dan mudah diterapkan oleh siapa saja.